Minggu, 30 Oktober 2016

TUGAS 3

1.   a) Pengertian Perusahaan

Perusahaan adalah suatu unit kegiatan yang melakukan aktivitas pengolahan faktor-faktor produksi untuk menyediakan barang dan jasa bagi masyarakat, mendistribusikan serta melakukan upaya lain dengan tujuan memperoleh keuntungan dan memuaskan kebutuhan masyarakat.

Contoh perusahaan adalah Garuda Indonesia (persero) Tbk (GIAA), ASTRA International Tbk, dan Hero Supermarket Tbk.

       b) Pengertian Lingkungan Perusahaan

Keseluruhan dari factor-faktor ekstern yang mempengaruhi perusahaan baik organisasi maupun kegiatannya.
Pada dasarnya lingkungan perusahaan dibedakan menjadi :

1.      Lingkungan Eksternal

Lingkungan eksternal perusahaan yang berpengaruh tidak langsung terhadap kegiatan perusaan.
Lingkungan eksternal perusahaan dapat dibedakan menjadi :

A)        Lingkungan eksternal makro

Adalah lingkungan eksternal  yang berpengaruh tidak langsung terhadap kegiatan usaha. Contoh :
Keadaan alam => SDA, lingkungan.
Politik dan hankam => kehidupan operasional perusahaan sangat terpengaruh oleh politik dan hankam Negara dimana perusahaan berada => menciptakan.
-   Hukum
-   Perekonomian
-   Pendidikan dan kebudayaan
-   Social dan budaya
-   Kependudukan
-   Hubungan internasional.

B)     Lingkungan eksternal mikro

Adalah lingkungan eksternal yang pengaruh langsung terhadap kegiatan usaha.
Contoh :
-  Pemasok / supplier : yang menunjang kelangsungan operasi perusahaan.
-  Perantara, misalnya distribotur, pengecer yang berperan dalam pendistribusian hasil-hasil produksi ke konsumen.
- Teknologi : yang berkaitan dengan perkembangan proses kerja, peralatan metode, dll.
- Pasar, sebagai sasaran dari produk yang dihasilkan perusahaan.
2.   Lingkungan Internal
Adalah factor-faktor yang berada dalam kegiatan produksi dan langsung mempengaruhi hasil produksi.
Contoh :
-  Tenaga kerja
-  Peralatan dan mesin
-   Permodalan (pemilik, investor, pengelolaan dana)
-   Bahan mentah, bahan setengah jadi, pergudangan
-   System informasi dan administrasi sebagai acuan pengambilan keputusan.

    c) Pengertian Tempat Kedudukan Perusahaan
Tempat kedudukan perusahaan adalah kantor pusat perusahaan tersebut yang dipengaruhi oleh faktor kelancaran hubungan dengan lembaga lainnya.
Contohnya perusahaan industri di letakkan dari kawasan permukiman dan perusahaan yang mengelola transportasi di tempatkan di kawasan kota atau wilayah yang padat penduduknya.
     d) Pengertian Letak Perusahaan
Letak perusahaan adalah tempat perusahaan melakukan kegiatan fisik atau pabrik yang dipengaruhi oleh faktor ekonomi untuk efisiensi yang berkaitan dengan wilayah.
  Dibedakan menjadi 4, yaitu :
1.  Terikat pada alam
            Pada umumnya karena tersediaan dan kemudahan bahan baku.
            Contoh : Perusahaan timah, emas, minyak bumi.
2.  Terikat sejarah
            Perusahaan menjalankan aktivitasnya di suatu  daerah tertentu karena hanya dapat di jelaskan berdasarkan sejarah.
            Contoh : Perusahaan batik, pekalongan.
3.  Ditetapkan oleh pemerintah
Perusahaan yang didirikan atas dasar pertimbangan, keamanan, politik dan kesehatan.
Contoh : Perusahaan kimia, limbah dampaknya dapat ditekan serendah mungkin.
4.  Dipengaruhi oleh faktor-faktor ekonomi
Yang bersifat industri adalah : ketersediaan bahan mentah, tenaga air, tenaga kerja, modal, transportasi, kedekatan dengan pasar, dan kesesuaian iklim.

2Berikut adalah 7 ciri-ciri perusahaan secara umum antara lain;

1. Operatif
Adanya aktivitas ekonomi yang berkenaan dengan kegiatan produksi, penyedia/distribusi barang dan jasa.
2. Koordinatif
Diperlukan koordinasi semua pihak agar saling mendukung satu sama lain untuk mencapai tujuan.
3. Reguler
Untuk mencapai kesinambungan perusahaan diperlukan keteraturan yang dapat mendukung aktivitas agar dapat selalu bergerak maju.
4. Dinamis
Lingkungan selalu berubah oleh karena itu mampu mengikuti dan menyesuaikan diri terhadap perubahan.
5. Formal
Tunduk pada peraturan yang berlaku setelah memenuhi persyaratan pendirian.
6. Lokasi
Perusahaan didirikan pada suatu tempat tertentu dalam suatu kawasan yang secara geografis jelas.
7. Pelayanan Bersyarat
Keberhasilan perusahaan tersebut terhadap visi dan misinya dalam pencapaian tujuan.

3.   a) Sistem Ekonomi Kapitalisme dan Sosialisme

a.        SISTEM EKONOMI KAPITALISME

Kapitalisme adalah sistem perekonomian yang memberikan kebebasan secara penuh kepada setiap orang untuk melaksanakan kegiatan perekonomian seperti memproduksi barang, menjual barang, menyalurkan barang dan lain sebagainya. Dalam sistem ini pemerintah bisa turut ambil bagian untuk memastikan kelancaran dan keberlangsungan kegiatan perekonomian yang berjalan, tetapi bisa juga pemerintah tidak ikut campur dalam ekonomi.Dalam perekonomian kapitalisme setiap warga dapat mengatur nasibnya sendiri sesuai dengan kemampuannya. Semua orang bebas bersaing dalam bisnis untuk memperoleh laba sebesar-besarnya. Semua orang bebas malakukan kompetisi untuk memenangkan persaingan bebas dengan berbagai cara.

b.        SISTEM EKONOMI SOSIALISME

Sosialisme adalah suatu sistem perekonomian yang memberikan kebebasan yang cukup besar kepada setiap orang untuk melaksanakan kegiatan ekonomi tetapi dengan campur tangan pemerintah. Pemerintah masuk ke dalam perekonomian untuk mengatur tata kehidupan perekonomian negara serta jenis-jenis perekonomian yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh negara seperti air, listrik, telekomunikasi, dan lain sebagainya.
Sistem Sosialis ( Socialist Economy) berpandangan bahwa kemakmuran individu hanya mungkin tercapai bila berfondasikan kemakmuran bersama. Sebagai konsekuensinya, penguasaan individu atas aset-aset ekonomi atau faktor-faktor produksi sebagian besar merupakan kepemilikan sosial.

b) Kelebihan dan Kelemahan Sistem Ekonomi Kapitalisme dan Sosialisme antara lain;

Kelebihan Sistem Ekonomi Kapitalisme yaitu :

-              Kebebasan Dalam Kepemilikan dan Pendapatan
Dalam sistem ekonomi kapitalisme, masyarakat dijamin dapatmendapatkan dan memiliki barang yang diinginkan sesuai tingkatkepuasannya, dengan kata lain sebanyak yang mereka inginkan. Tidak adabatasan kepemilikan dan pendapatan, karena sistem ekonomi ini tidak menginginkan interferensi pemerintah dalam mengatur apa yang menjadi milik individu dan berapa besar batasannya.
-              Kebebasan Dalam Penentuan Harga dalam Mekanisme Pasar
Sistem ekonomi kapitalisme juga membolehkan penentuan harga pasaroleh individu itu sendiri, bahkan melebihi harga pasaran. Hal ini dikarenakansalah satu motif dari sistem ini adalah keuntungan yang sebesar-besarnya, tidak peduli apakah harga yang ditentukan tersebut dapat memeras kepentinganorang lain. Selain itu, kebebasan ini juga disebabkan sistem ini menyerahkanmekanisme pasar dalam mengontrol pertumbuhan ekonomi sehingga tidak menginginkan interferensi pemerintah dalam menentukan harga pasar suatubarang.

Kelemahan Sistem Ekonomi Kapitalisme :

-              Terjadi Kesenjangan Distribusi dan Alokasi Sumber Daya
Sistem ekonomi kapitalis memang memberikan kebebasan bagi setiapindividu mengelola dan menyalurkan sumber daya dalam memenuhi kebutuhan mereka masing masing. Akibat distribusi dan alokasi sumber dayatersebut secara liberal, maka orang-orang di sekitar individu tersebut akan merasa kekurangan dan kehilangan haknya dalam menikmati sumber dayatersebut.
-              Norma dan Etika Persaingan TerabaikanMengingat motif dan tujuan sistem ekonomi kapitalis adalahmendapatkan keuntungan yang sebesar-besarnya, pelaku ekonomi ini bisa sajamengabaikan norma dan etika yang berlaku. Hal ini sering terjadi pada pasardalam bentuk persaingan bebas, mereka menghalalkan segala cara demikeuntungan maksimal yang diperoleh, termasuk menjatuhkan pesaingnya ataudengan menimbun barang agar dapat menetapkan harga setinggi mungkin
-              Minimnya Nilai Sosial
Sistem Kapitalisme juga berdampak negatif pada kehidupan sosialdikarenakan kepentingan individu yang berlebihan. Para pelaku kapitalismengabaikan dampak apa yang akan terjadi pada orang lain atau lingkungansekitarnya. Bahkan mereka ingin menjadikan orang lain atau lingkungansekitarnya sebagai tumbal dalam mendapatkan keuntungan pribadi.
-              Terhalangnya Peran Pemerintah
Bagi pemerintah, sistem ekonomi kapitalisme merupakan hambatandalam memutuskan kebijakan fiskal. Hal ini dikarenakan sistem ekonomi inimenyerahkan seluruhnya pada mekanisme pasar.

kelebihan dari sistem ekonomi sosialisme

-   Distribusi Secara Adil dan Merata 
  Sistem ekonomi sosialisme menjanjikan kesejahteraan bagi semua orang, hak seseorang untuk menikmati kekayaan dari orang lain akan terpenuhi. Pemerintah dapat membagi-bagi penghasilan atau kepemilikan dari seseorang ke orang lain seperti melalui pajak demi kepentingan bersama.Kesenjangan yang disebabkan oleh sistem kapitalisme dapat diatasi dengan menerapkan sistem ekonomi ini.
-                 Terkendalinya Harga Pasar 
  Sistem ekonomi sosialisme ini juga menjanjikan bagi konsumen karena pemerintah membatasi harga pasar. Tidak seperti kapitalisme, biasanya batasan harga pasar yang ditentukan adalah harga yang terjangkau dan produsen tidak berhak menentukan harga yang lebih mahal dari itu.

Kelemahan Sistem Ekonomi Sosialisme
-              Terbatasnya Kebebasan Individu
Kebebasan individu dibatasi oleh pemerintah, baik dalam kepemilikanmaupun pendapatan. Karena setiap apa yang mereka miliki dan peroleh harusdibagikan secara merata kepada pihak lain yang membutuhkan. Tidak mengherankan bahwa sistem ini merupakan mimpi buruk bagi penganutkapitalis.Pembatasan pada sistem sosialisme berbeda dengan yang ada padasistem ekonomi Islam. 

-              Tindakan Pemerintah yang Egois
Pemerintah terkadang mengeluarkan kebijakan-kebijakan fiskal atasinisiatif pemerintah sendiri. Hal ini dikarenakan pemerintah merupakan instrumen utama dalam roda perekonomian negara sekaligus mengaturkebijakan melalui perencanaan terpusat, sehingga tidak menutup kemungkinanperanan pemerintah dalam sistem sosialisme tidak pada jalan yang seharusnya.
-              Hilangnya Etos Kerja
Penerapan sistem ekonomi sosialisme yang radikal akan berdampak pada etos kerja individu. Hal ini biasanya terjadi dalam dunia bisnis. Batasan-batasan yang ditetapkan pemerintah seperti harga barang, jumlah kekayaanserta keuntungan yang diperoleh ditambah lagi pemerintah tidak mau peduliakan kualitas barang serta jerih payah pengusaha dalam mendapatkan modalusahanya.Akibat dari campur tangan pemerintah tersebut, kebebasan individuterkekang, otomatis etos kerja akan berkurang terus-menerus, serta tingkatkepuasan juga akan berkurang.



Sumber referensi  :

https://sites.google.com/site/lingkunganperusahaan/
https://id.scribd.com/doc/88667434/Kelebihan-Dan-Kelemahan-Sistem-Ekonomi
http://ahmadsuryana47.blogspot.co.id/2014/11/perusahaan-dan-lingkungan-perusahaan.htm





Jumat, 21 Oktober 2016

TUGAS 2




 1. Yang dimaksud dengan bisnis yaitu  kata bisnis berasal dari bahasa Inggris yaitu busy yang berarti sibuk. Kata busy pada bahasa inggris lama yakni bisignis yang artinya keadaan dimana seseorang sibuk “state of being busy“. Sedangkan secara etimologi, bisnis yaitu keadaan dimana individu atau sekelompok orang sibuk melakukan pekerjaan yang dapat menghasilkan laba atau keuntungan.
Kata “bisnis” memiliki tiga penggunaan, yakni penggunaan singular yang merujuk pada badan usaha, yakni kesatuan yuridis dan ekonomis yang tujuannya mencari keuntungan. Penggunaan yang lebih luas merujuk pada sektor pasar tertentu, contohnya bisnis pertanian. Penggunaan paling luas merujuk kepada seluruh kegiatan yang dilaksanakan oleh suatu komunitas.
Definisi bisnis yang tepat dan diakui kebenarannya masih menjadi bahan perdebatan hingga kini. Berdasarkan ilmu ekonomi, bisnis ialah suatu organisasi yang menjual  jasa atau barang kepada pembeli atau konsumen ataupun bisnis lainnya, untuk memperoleh laba. Pada pembahasan kali ini akan dijelaskan lebih luas pengertian bisnis menurut para ahli.

Pengertian Bisnis Menurut Para Ahli
Ada beberapa para ahli yang mengemukakan pendapatnya tentang bisnis, berikut ini akan dijelaskan dengan jelas.
1. Prof. Owen
Bisnis ialah suatu perusahaan yang berkaitan dengan produksi dan distribusi barang untuk dijual kembali ke pasaratau memberikan harga dalam setiap barang ataupun jasa.
2. Urwick dan Hunt
Bisnis ialah setiap perusahan yang memproduksi dan mendistribusikan serta menyediakan barang atau jasa yang diperlukan masyarakat dan atas dasar kesediaannya dalam membeli atau membayar.
3. Mc. Naughton
Bisnis merupakan suatu pertukaran barang, jasa ataupun uang dengan tujuan memperoleh keuntungan.
4. Prof. L. R. Dicksee
Bisnis ialah suatu bentuk kegiatan yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan bagi yang berkepentingan atau mengusahakan kegiatan tersebut.
5. William Spregal
Mengatakan bahwa bisnis ialah suatu kegiatan yang berhubungan dengan produksi dan distribusi barang atau jasa yang bisa diklasifikasikan dalam kegiatan-kegiatan bisnis.
6. Hooper
Menyatakan bahwa bisnis merupakan keseluruhan yang kompleks pada bidang-bidang industri dan penjualan, industri dasar, prosesnya, industri manufaktur dan jaringan, insuransi, perbankan, distribusi, transportasi dan lainnya yang kemudian masuk secara menyeluruh dalam dunia bisnis. Tujuannya memperoleh keuntungan bagi yang mengusahakannya.
7. Merriam Webster
Bisnis merupakan segala aktifitas pembuatan dan jual beli barang jasa kemudian ditukar dengan uang, kegiatan atau keja merupakan suatu pekerjaan dan jumlah kegiatan tersebut terselesaikan oleh sebuah perusahaan, pabrik ataupun toko.
8. Brown dan Petrello
Bisnis merupakan suatu lembaga yang menghasilkan barang dan jasa yang diperlukan masyarakat. Jika kebutuhan masyarakat meningkat, maka jumlah produksinya di tingkatkan agar memenuhi segala kebutuhan masyarakat sambil memperoleh laba.
9. Steinford
Bisnis berarti aktifitas dalam penyediaan barang dan jasa yang diperlukan konsumen.
10. Musselman dan Jackson
Mereka berpendapat bahwa bisnis ialah jumlah keseluruhan aktifitas yang terorganisir dalam bidang perniagaan dan industri penyediaan barang dan jasa agar terpenuhi kebutuhan masyarakat serta dapat memperbaiki kualitas kehidupan masyarakat.
Ada tiga hal penting dalam bisnis yaitu: menghasilkan barang dan jasa, mencari profit, dan memaksimalkan kebutuhan konsumen.

2. KARAKTERISTIK SISTEM BISNIS
Kompleksitas keberagaman  ketidakpastian dan dinamika perubahan yang selalu terjadi menjadikan dunia bisnis penuh dengan tantangan. Tantangan – tantangan tersebut tentunya menjadikan system bisnis itu menjadi dinamis. Beberapa karakteristik bisnis sebagai berikut.
       - KOMPLEKSITAS DAN KEANEKARAGAMAN
Yaitu bisnis yang muncul dengan berbagai sector dengan beberapa kelompok industry . Masing –masing industry yang terkumpul didalamnya terdapat perusahaan –perusahaan yang bervariasi dalam bentuk kepemilikan, volume bisnis, struktur modal, dan lingkup aktivitasnya, serta gaya manjemen yang diterapkan .Contohnya, pembuat perkakas elektrik, dan produk – produk elektronik .
Kompleksitas yang dihadapi oleh perusahaan – perusahaan yang sudah go public atau go internasional memiliki perbedaan dengan tantangan yang dihadapi oleh produk local. Selain menghadapi perbedaan dalam perilaku konsumen , perusahaan global juga menghadapi kendalaekonomis, misalnya penetapan tariff dan kuota untuk ekspor dan impor oleh Negara tujuan .
     - SALING KETERGANTUNGAN
Yaitu masing –masing perusahaan dalam operasinya selalu membutuhkan dan dibuthkan oleh perusahaan lain . hasil yang diproduksi oleh sebuah perusahaan akan menjadi input bagi perusahaan lain, demikian juga sebaliknya. Maka dari itu perusahaan tidak akan bisa eksis atau terkenal tanpa bekerja sama dengan perusahaan lain.
Ketergantungan juga dapat dilihat dari penyebaran wilayah produk. Perusahaan yang berada dalam suatu Negara, dan ingin meningkatkan permintaan produknya tentu akan mempertimbangkan untuk menjualnya keluar negeri jika pasar dalam negeri melebihi kapasitas atau permintaan yang terbatas. Dalam hal ini perusahaan harus bekerja sama dengan asosiasi/ lembaga-lembaga perdagangan untuk membantu memasarkan produknya.
     PERUBAHAN DAN INOVASI
Perubahan dan inovasi sangat diperlukan dalam bisnis terutama dalam menghadapi perubahan lingkungan bisnisyang cepat. Namun dalam pengertiannya adalah perusahaan yang tidak mampu menawarkan produknya sesuai dengan selera konsumen, maka produknya pasti akan secara tidak langsung ditinggalkan oleh pelangganya. Perubahan dan inovasi dalam bisnis bertujuan untuk memberikan kepuasan bagi konsumen, Karena adanya perubahan lingkungan, seperti pendapatan yang tetap , trend atau model yang berubah, serta gaya hidup dan perkembangan teknologi yang semakin canggih.

3. Menurut saya peran bisnis dalam kehidupan masyarakat sekarang sangat besar dikarenakan seluruh aspek dalam kehidupan itu memang memerlukan sebuah pengelolaan yang sangat maksimal untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal juga.Dalam berbisnis kita memerlukan berbagai modal seperti uang,tenaga,mesin,dll. Bukan suatu hal yang naïf bila setiap orang memang bekerja keras untuk mendapatkan keuntungan berupa uang atau penghargaan lainnya. Bila dalam kehidupan saya, saya membiasakan untuk melakukan bisnis tidak hanya untuk mencari uang bisa juga untuk mendapatkan hal-hal lain yang bisa menguntungkan saya. Misalnya seperti saat SMA saya sering membantu pekerjaan guru saya seperti memeriksa hasil ulangan dan keuntungan non financial yang saya bisa dapatkan mungkin saya bisa mendapat nilai perilaku yang baik buku nilai saya nantinya.
Bila dari segi ekonomis kegiatan bisnis yang pernah saya lakukan sama seperti anak-anak pada umumnya seperti sehabis membantu orang tua belanja/membawakan barang ke tempat saudara saya biasanya meminta imbalan berupa uang jalan. Dalam berbisnis banyak hal juga yang harus kita korbankan misalnya waktu kita yang berharga, lalu tenaga yang terpakai. Dalam berbisnis kita di sarankan untuk sepintar pintarnya mendapatkan kerabat karena dari kerabat itulah akan tercipta sebuah hubungan atau link yang akan meluas setiap harinya. Dari 1 orang teman kekuatan bisnis akan semakin menguat dan menyebar semakin lama semakin luas. Dari berbisnis pula kita akan mengetahui bagaimana cara menghadapi orang banyak, kita dapat tahu bagaimana selera masyarakat jaman sekarang serta kita pun dapat mengetahui karakteristik orang orang yang ada di dunia bisnis jaman sekarang.
Dalam dunia bisnis bila pandai bergaul dan pandai me lobi orang banyak tanpa kita sadari link kita sudah sangat luas dan bisnis kita bisa go inter nasional. Dalam berbisnis kita harus memiliki ciri khas yang menunjukan bahwa ini adalah bisnis kita. Bisa dari cara kita menanggapi setiap customer, property yang digunakan(baju,tata rias yang digunakan), dan bisa juga dari barang-barang yang kita perjual belikan. Kebanyakan orang jaman sekarang melakukan bisnis dengan berkelompok mendirikan suatu organisasi bersama sama. Seperti halnya orang tua saya yang sekarang sedang mencoba untuk melakukan kerja sama dengan saudaranya yang memilik tanah di Kalimantan yang bisa di Tanami pohon kelapa sawit dalam jumlah yang cukup besar. Maka dari pada itu setelah menyelesaikan kuliah S1 saya di universitas gunadarma saya akan mencoba untuk berbisnis usaha kecil kecilan bersama teman teman nanti.

4. Cara melakukan klasifikasi bisnis ada 2 fase yaitu :

a.untuk menemukan gagagan 
Diri Sendiri


Kepekaan untuk bertanya dengan diri sendiri, apa yang diperlukan dan dibeli orang lain
·        - Pelanggan dan Pesaing
Sulit, karena tidak selalu jujur mengatakan segala hal yang ingin diketahui
·         - Pasar
Keberhasilan suatu produk disatu pasar kerapkali dapat melahirkan gagasan tentang sukses dan potensial disuatu pasar lain.
·        - Produk yang gagal
Suatu evaluasi yang mendalam atas produk yang baru

b. Gagasan yang berhubungan dengan peluang bisnis
·         -Analisis persoalan
·         -Analisis situasi
·        - Merumuskan wilayah yang tidak diketahui
·        - Mensurvey pelanggan sasaran

Sumber Referensi :


Senin, 03 Oktober 2016

PENGALAMAN PPSPPT


Diterima sebagai mahasiswa Universitas Gunadarma adalah suatu anugerah terindah dari Tuhan yang patut aku syukuri. Aku masuk ke kampus ini melalui jalur PMDK dimana jalur ini hanya seleksi nilai rapor kelas 12 aja.  Berbeda dengan siswa yang mendaftar melalui jalur regular yang ketika selesai mengikuti tes, beberapa hari kemudian langsung ada pengumuman dengan keterangan Grade yang dicapai. Sedangkan jalur PMDK membutuhkan waktu 2 bulan untuk pemeriksaan nilai rapor. Akhir agustus tepatnya pada tanggal 28 agustus 2016 aku ngecek email dan sebuah kalimat yang aku tunggu-tunggu yaitu “Selamat anda diterima sebagai mahasiswa Universitas Gunadarma” akhirnya terlihat oleh kedua mataku. Kalau ditanyain apa yang aku rasain saat itu, bahagia… so pasti.
Disisi lain aku berpikir bahwa disinilah awal perjuanganku dimulai. Jauh dari orng tua yang berbeda di pulau yang berbeda dimana harus menyeberangi lautan dan melewati banyak gunung adalah suatu motivasi yang sangat luar biasa dalam perjuanganku. Kalau mau dibilang belajar hidup mandiri aku udah belajar sejak SMA di asrama, tapi kali ini sangat berbeda rasanya ketika sudah berbeda pulau dengan ornang tua dan keluarga yang kita cintai. Merenungkan semua itu setelah membaca pengumuman, kubulatkan tekad untuk membayar uang semester 1 besoknya dan segera daftar ulang sesuai dengan syarat dan ketentuan. 

Saat daftar ulang, aku dapat sebuah surat yang menyatakan bahwa aku diundang dalam sebuah kegiatan (Pengenalan Program Studi dan Program Pendidikan Tinggi (PPSPPT). Cukup kaget melihat tanggal yang tertera kalau aku dapat giliran PPSPPT pada tanggal 30 september yang seharusnya mahasiswa yang lain untuk Fakultas Ekonomi dapatnya tanggal 24 september. Jadi aku masuk kuliah dulu bersama teman-teman yang udah PPSPPT, menyesuaikan diri dengan mereka  itulah yang aku lakukan. Tanggal 30 september pun tiba, dalam kelas 1EB05 kami ada dua orang akan mengikuti kegiatan ini. Aku tiba dikampus tepat pukul 06.35 menggunakan pakaian Putih-Hitam .Dengan segera aku menjumpai temanku yang sedang menunggu di gerbang kampus dan kami berdua menuju ke Gedung 4 lantai 6.  Terdapat begitu banyak mahasiswa yang mengisi antrian yang sangat panjang untuk mengisi absen sebelum memasuki ruang Auditorium. 

Kegiatan ini berlangsung dari pukul 07.00 sampai pada pukul 12.00. Kegiatan ini diisi dengan sajian materi, sejarah UG dan perkembangannya,proses akademik dan layanan berbasis ICT. Di pertengahan kegiatan kami mahasiswa baru UG dari berbagai fakultas yang ada di Auditorium itu bersama dengan kakak senior mencoba mempelajari dan menyanyikan lagu Mars Gundarma. Menyanyikan lagu ini awalnya dengan suara yang pelan karena kami baru belajar. Ketiga kalinya kami semua sudah tau menyanyikan lagu ini. Kakak senior mengundang sepasang mahasiswa cewek dan cowok untuk memimpin kami dalam menyanyikan Mars Gunadarma. Kesannya menjadi sangat menarik karena kita semua bisa berdiri menyanyikan lagi ini dengan penuh semangat. 

Jam sudah menunjukkan pukul 11.45 dan inilah momen akhir acara. Kami berbaris untuk mengantri keluar sesuai urutan fakultas dan jurusan. Di luar sudah ada banyak staff yang membagikan Almamater dan Buku pelajaran sesuai jurusan masing-masing. Meskipun PPSPPT ini sedikit berbeda dengan yang diikuti oleh teman-teman yang lain sebelumnya di kampus H dan kami di kampus D. Tapi ini tetap menjadi suatu kenangan yang luar biasa dalam perjuangan hidup memasuki bangku kuliah. Apapun yang terjadi, harus tetap dijalani dengan penuh rasa syukur dengan tetap belajar dari setiap pengalaman yang ada.